PAMEKASAN - Babinsa Desa Ambat, Koramil 0826-02 Tlanakan Kopda Rosidi, melaksanakan kegiatan pendampingan serta memberikan bantuan kepada petani dalam merawat tanaman jagung milik Abdul Senin, Minggu (07/08/2023).
Kegiatan ini berlangsung di Dusun Duko, Desa Ambat, Kecamatan Tlanakan. Pendampingan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan petani, sekaligus memberikan motivasi agar para petani semakin bersemangat dalam bekerja.
Kopda Rosidi mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Babinsa untuk meningkatkan hasil panen para petani jagung.
"Kegiatan ini untuk meningkatkan hasil panen tanaman jagung dan juga meningkatkan harga jualnya di pasaran, " ucap Kopda Rosidi.
Baca juga:
Kasad : TNI-AD Alirkan Air Untuk Negeri
|
"Diharapkan perekonomian para petani dapat terbantu dan kesejahteraan mereka semakin meningkat, "lanjutnya.
Selain untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat kegiatan yang dilaksanakan Babinsa juga untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Abdul Senin, pemilik tanaman jagung yang mendapat pendampingan dari Babinsa, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan dan dukungan yang diberikan.
"Saya mengucapkan terimakasih atas kepdeulian Babinsa untuk para petani, kami berharap hasil panen jagung kali ini akan lebih baik dan memberikan manfaat yang nyata bagi kehidupan para petani di Desa Ambat, "ucapnya.
Kopda Rosidi juga menegaskan komitmen Babinsa dalam mendukung kemajuan pertanian di wilayah Desa Ambat. Ia berharap bahwa kegiatan pendampingan semacam ini akan terus berlanjut dan semakin mempererat hubungan Babinsa dengan masyarakat petani.